azzifamily.com – Air minum premium yang digunakan oleh Saaih Halilintar menarik perhatian netizen saat ia menunjukkan kegiatan perawatan kulitnya. Saaih Halilintar menunjukkan bagaimana ia merendam wajahnya dengan campuran air, es batu, dan perasan lemon. Yang menarik perhatian adalah air yang digunakan oleh Saaih, yaitu air minum premium Equil, yang bukan sembarang air mineral.
“Baca juga : Aspek Hukum Data Center dan AI yang Perlu Diketahui”
Dia menggunakan satu botol penuh Equil untuk merendam wajahnya. Setelah itu, ia melanjutkan perawatan dengan produk skincare seperti essence dan moisturizer. Keputusan Saaih menggunakan air minum premium seperti Equil untuk merawat wajahnya langsung menuai berbagai komentar dari netizen. Banyak yang terkejut, mengingat harga air minum ini cukup mahal. Sebuah komentar netizen bahkan menyebutkan, “40 ribu sebotol buat cuci muka doang, emang orang kaya mah bebas ya.” Hal ini memicu pertanyaan di kalangan banyak orang, berapa harga sebenarnya air minum Equil ini?
Setelah menelusuri lebih lanjut, harga air minum Equil ternyata memang lebih mahal dibandingkan air mineral biasa. Di situs idh.id, satu krat Equil berisi 20 botol ukuran 380 ml dijual dengan harga sekitar Rp199 ribu. Jika dihitung per botol, harga Equil adalah sekitar Rp10 ribuan. Namun, di platform e-commerce seperti Tokopedia dan Shopee, harga Equil bervariasi. Di Tokopedia, air mineral premium ini dijual sekitar Rp24 ribu per botol ukuran 280 ml, sementara di Shopee harganya bisa mencapai Rp27 ribu.
Kualitas diatas rata-rata
Meskipun harganya lebih tinggi dari air mineral biasa, banyak orang yang mencari manfaat dari penggunaan air dingin dalam perawatan wajah. Merendam wajah di air dingin, seperti yang dilakukan oleh Saaih Halilintar, bisa memberi manfaat besar bagi tubuh. Proses ini membantu menenangkan sistem saraf simpatik dan mengaktifkan saraf parasimpatik. Ini berdampak pada penurunan denyut jantung, pengurangan tekanan darah, dan peningkatan kesehatan mental secara keseluruhan. Terlebih lagi, mencelupkan wajah di air dingin juga dapat meningkatkan mood dan membantu dalam mengelola emosi, terutama jika dilakukan setelah berolahraga.
Equil sendiri adalah produk asli Indonesia, diproduksi di Sukabumi, Jawa Barat, oleh PT Equilindo Asri. Air minum premium ini mulai diproduksi pada tahun 1997 dengan visi dari pengusaha Morgen Sutanto. Ia melihat potensi besar dalam pasar air mineral premium di Indonesia, yang masih didominasi produk internasional. Dalam produksinya, Equil mengutamakan kualitas, menggunakan sumber mata air alami di kaki Gunung Salak untuk memastikan kesegaran dan kealamiannya. Proses ini memerlukan pengawasan ketat, termasuk persetujuan dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).
“Baca juga : Keunggulan Hempcrete: Material Konstruksi Ramah Lingkungan”
Equil kini banyak disajikan di hotel bintang lima, restoran fine dining, dan bahkan acara kenegaraan, menjadikannya pilihan air premium yang banyak diminati oleh mereka yang mengutamakan kualitas dalam gaya hidup sehari-hari.